6 Tempat Wisata Terbaik Baturaden dengan Spot Menawan - Kata Bojezs
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Tempat Wisata Terbaik Baturaden dengan Spot Menawan


Walaupun tidak sepopuler tempat wisata lainnya di Provinsi Jawa Tengah, namun Baturaden ternyata menyimpan potensi wisata menarik dengan spot menawan untuk dikunjungi. Baturaden terletak di Kabupaten Banyumas. Lokasinya cukup strategis berada di tengah Provinsi Jawa Tengah sehingga mudah untuk dijangkau.

Kawasan wisata di Baturaden banyak menggunakan konsep resort. Pemandangan alam sejuk dan asri bisa teman-teman dapatkan disini. Nah, berikut ini 6 tempat wisata terbaik Baturaden yang wajib untuk dikunjungi.

Pancuran Pitu dan Pancuran Telu

Salah satu tempat wisata terbaik Baturaden yang paling populer dikunjungi wisatawan adalah Pancuran Pitu dan Pancuran Telu. Kedua tempat ini merupakan pemandian air panas dengan pemandangan yang indah. Suasana alam hijau yang asri berpadu dengan pancuran air panas berwarna kuning keemasan sangat memanjakan mata. Kedua pancuran ini sangat kaya akan kandungan belerang dan dipercaya dapat membantu menyembuhkan berbagai penyakit, terutama penyakit kulit.

Pemandian alami ini memiliki suhu yang berkisar antara 60-70 derajat Celcius. Beberapa wisatawan datang untuk menikmati terapi air panas tersebut. Tidak hanya itu, tidak sedikit juga wisatawan yang datang untuk menikmati pijat sulfur.


Lokawisata Baturaden

Lokawisata Baturaden merupakan objek wisata yang memadukan pesona wisata alam dengan wisata modern. Berlokasi tak jauh dari kaki Gunung Slamet menjadikan kawasan wisata ini memiliki nuansa sejuk. Lokawisata Baturaden cocok untuk dijadikan sebagai destinasi liburan keluarga. Fasilitas didalamnya bisa dinikmati oleh anak-anak hingga dewasa.

Beberapa wahana rekreasi di Lokawisata Baturaden diantaranya air terjun, pemandian air panas belerang, kolam renang dengan papan seluncur, sepeda air, dan sebagainya. Puas bermain air anda bisa menikmati beberapa kuliner khas setempat sambil menatap indahnya pemandangan alam di sekitar. Bagi teman-teman yang menggunakan kendaraan pribadi, harus waspada dan berhati-hati ya karena jalan menuju Lokawisata Baturaden ini memiliki beberapa tanjakan curam.


Kebun Raya Baturaden

Baturaden juga ternyata memiliki tempat wisata yang menyimpan keindahan flora khas Indonesia. Di Kebun Raya Baturaden, teman-teman akan mendapati berbagai macam tanaman indah. Mulai dari tanaman bunga cantik seperti Liliana dan Anggrek, tanaman perdu dan tanaman merambat hingga pepohonan besar yang sudah berusia puluhan tahun.  Kebun Raya Baturaden sangat cocok untuk dijadikan sebagai tempat piknik bersama keluarga tercinta. Terdapat beberapa fasilitas dan wahana permainan untuk anak-anak. Bagi anda yang suka berfoto ria, tempat ini juga memiliki banyak spot menawan, lho.


Telaga Sunyi

Salah satu tempat wisata terbaik Baturaden lainnya yang wajib untuk dikunjungi adalah Telaga Sunyi. Telaga Sunyi merupakan sumber mata air bersih yang sangat jernih. Saking jernihnya air, dasar dari telaga bisa terlihat dengan jelas. Telaga ini dinamakan demikian karena memang kawasan ini memang sunyi. Panorama alam yang indah dan udara sejuk khas pegunungan akan membuat siapapun yang berkunjung betah untuk berlama-lama di sini.

Telaga Sunyi sangat cocok bagi teman-teman yang ingin melakukan relaksasi pikiran dan hati. Kicauan burung yang merdu dan gemericik air yang mengalir akan membuat pikiran dan hati tenang. Teman-teman bahkan dijamin akan merasakan nuansa seperti bukan berada di Indonesia.



Baturaden Adventure Forest

Sesuai dengan namanya, Baturaden Adventure Forest merupakan tempat wisata yang penuh dengan aktivitas petualangan dan berbagai kegiatan menyenangkan lainnya. Aktivitas menantang di tempat ini diantaranya adalah River Boarding berupa meluncur pada arus sungai, Canyon Adventure berupa menelusuri sungai melewati lembah dan jurang yang memukau hingga Raperlling/Abseilling berupa menuruni ataupun menaiki tebing dengan tali.

Selain petualangan air yang menegangkan, tersedia juga fasilitas adventure lainnya seperti Forest Trekking, TreeTrek Adventure dan Night Adventure bagi tean-teman yang hobi menjelajah, Mini Circuit Bike serta Bungee Trampoline. Semua fasilitas tersebut dilengkapi juga dengan berbagai hidangan lezat, tempat ibadah, gathering area dan bahkan Bonfire Spot, lho. Lengkap sekali bukan?:))

Small World Baturraden

Teman-teman ada yang ingin berkeliling dunia dalam waktu hanya sehari saja? Tentu bisa!!! Small World Baturraden adalah jawabnya. Tempat rekreasi ini memiliki miniatur bangunan terkenal dari berbagai penjuru dunia,lho. Mulai dari Patung Liberty dari Amerika, Menara Eiffel dari Perancis, Bunga Tulip dan Kincir Angin dari Belanda, Piramida dari Mesir hingga Tugu Monas dari Indonesia ada di kawasan wisata ini.


Pastikan baterai kamera dan ponsel teman-teman terisi penuh karena banyak spot menarik untuk berfoto ditempat ini dan selalu ingat jagalah selalu kebersihan, jangan membuang sampah sembarangan ya...



ARTRENTTOUR OUTDOOR & HOLIDAY

Sedia =

》Sewa Alat Outdoor seperti Alat Camping dan Alat pendakian Gunung 

》Sewa Mobil Pribadi, Mobil Elf, dan Bus Pariwisata

》Paket Open Trip Pendakian Gunung dan Paket Wisata

🏢Alamat Kios Lapangan Ajibarang Wetan no 5 Kec. Ajibarang, Kab Banyumas

📳 WA 0856-0050-0572 // WA.me


Selamatkan generasi kita dari bahaya kurang Piknik